Selasa, 10 Maret 2015

Pencuri Bobol Gudang Material Fiber Optik di Semarang

Kawanan pencuri bobol gudang material fiber optik di Semarang
Merdeka.com - Kawanan pencuri beraksi dengan cara menjebol atap sebuah gudang material fiber optik milik PT Inti Persero Bandung di Jalan Majapahit Nomor 251 A, Kota Semarang, Jawa Tengah. Akibat aksi pembobolan kawanan pencuri tersebut, perusahaan mengalami kerugian hingga Rp 300 juta. Koordinator Gudang Area Semarang Dede Rukmana Samhuri mengatakan, aksi pencurian ini pertama kali diketahui oleh Aris Wahyudi, salah satu karyawan outsourching perusahaan tersebut. Aris kemudian melaporkan kepada pihak perusahaan.
"Pelaku masuk gudang melalui atap, sebab kondisi pintu tidak ada kerusakan," kata Dede, saat melapor di Mapolrestabes Semarang, Selasa (6/1).
”Setelah diperiksa karyawan, ada yang hilang. Saya dikabari, terus lapor ke polisi,” kata Dede saat melapor di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang, kemarin.
Peralatan yang hilang meliputi dua OLS, empat fusion splicer 12S, OTDR, analog earth tester, GPS, kamera, dan invester DC 12/24V. Peralatan tersebut tergolong mahal, karena alat khusus untuk menyambung serat-serap optik. Setelah melaporkan pencurian, polisi mendatangi lokasi untuk memeriksa lokasi dan mencari jejak pelaku.
”Kami serahkan ke polisi untuk mengusut kasus ini. Dari pemeriksaan lokasi, dugaan pencuri masuk dari atap,” ujarnya. (H74,K44-43)
Dijelaskannya, barang-barang yang dicuri di antaranya dua OLS warna abu-abu, empat fusion splicer 12S, OTDR, analog earth tester, GPS, kamera, dan invester DC 12/24V. Laporan tersebut telah diterima oleh petugas. Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan terkait kasus pencurian tersebut. "Dilihat berdasarkan banyaknya jumlah barang yang dicuri, kuat dugaan pelaku berjumlah lebih dari dua orang," duganya. Sampai malam tadi, tim Reskrim Polrestabes Semarang masih terus menggali keterangan dan melakukan upaya penyelidikan dengan memintai keterangan sejumlah saksi untuk menelusuri pelaku.

sumber: http://www.merdeka.com/peristiwa/kawanan-pencuri-bobol-gudang-material-fiber-optik-di-semarang.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar